Senin, 6 Mei 2024

Paguyuban Tayo Wisata, Sulap Odong-Odong Jadi Kendaraan Wisata

- Jumat, 7 Oktober 2022 | 19:32 WIB
UNIK : Sejumlah mobil wisata milik Pagugupan Tayo Wisata terparkir di halaman Museum Mpu Tantular. (HENDRIK MUCHLISON/RADAR SIDOARJO)
UNIK : Sejumlah mobil wisata milik Pagugupan Tayo Wisata terparkir di halaman Museum Mpu Tantular. (HENDRIK MUCHLISON/RADAR SIDOARJO)

Paguyuban Tayo Wisata

Inovasi yang dilakukan anggota Paguyupan Tayo Wisata (PTW) ini patut diacungi jempol. Mereka berusaha bertahan di tengah larangan kendaraan odong-odong beredar di jalan raya. Caranya dengan modifikasi kendaraan mereka menjadi mobil wisata.

Hendrik Muchlison, Wartawan Radar Sidoarjo

Mobil odong-odong yang telah dimodifikasi itu juga nampak lebih unik. Anggota memoles kendaraan mereka dengan cat dan interior yang lebih ramah anak.

Wajar, karena niatnya untuk mobil wisata. Sehingga perlu menampilkan kendaraan yang unik dan disukai wisatawan khususnya bocah hingga remaja.

Sejumlah mobil modifikasi milik anggota PTW itu juga sempat nampak berkumpul di Museum Mpu Tantular. Ada sekitar delapan kendaraan. "Ini sedang antar jemput rombongan wisata anak SD dari Tulangan," kata Kasman, ketua paguyuban.

Kendaraan itu memang terlihat lebih menarik. Ada yang dicat warna-warni menyerupai wajah harimau, hingga cat dengan motif tokoh kartun yang digemari anak-anak.

Kasman menceritakan, total ada 30 unit kendaraan yang tergabung dalam PTW. Kendaraan itu biasa beroperasi di sekitar Porong dan Krembung.

Tetapi tidak jarang kendaraan itu diorder untuk perjalanan wisata. Salah satunya mengantarkan ke Museum Mpu Tantular, atau objek wisata lain di Sidoarjo. "Dulu odong-odong, karena gak boleh beredar kemudian kami rubah jadi tayo wisata," terangnya.

Kasman menambahkan, masyarakat juga bisa memanfaatkan kendaraan itu dengan cara memesan melalui ponsel para sopirnya. Tarifnya juga terjangkau. "Ini dari Tulangan-Museum Mpu Tantular pulang-pergi kami patok Rp 350 ribu," ucapnya. (*/vga)

Editor: Vega Dwi Arista

Tags

Terkini

X